Siswa-siswi kelas 6

Peserta didik kelas 6

Peserta Didik

Peserta Didik SD PLTU SURALAYA WUKIR RETAWU

Tema Gambar Slide 3

SD WUKIR JAYA

Sabtu, 30 Juli 2016

Puisi

Assalamualaikum Wr. Wb


Dalam tulisan ini, akan ditampilkan beberapa puisi karya Siswa kelas 6a, Nailla S. Ananda Nailla, ketika kelas 5 mewakili sekolah dalam Lomba FLSN Cipta dan Baca puisi. Semoga karya ini dapat memberikan inspirasi bagi siswa-siswi lain untuk terus berkreasi sesuai dengan bakat dan minatnya.
Semoga nanti semakin banyak karya-karya siswa yang dapat ter upload di web ini, amiiin.
Ini beberapa puisi karya ananda Nailla:




 Ayo, bagi anak-anak yang ingin hasil karyanya di muat di sini, segera kirimkan ke pak guru.Apapun hasil karyanya, dari puisi, gambar, tulisan, kaligrafi dll.

Sabtu, 23 Juli 2016

Tata Tertib Kelas 6 A dan 6 B

Assalamualaikum. Wr. Wb

Berikut ini tata tertib dan sangsi yang akan diberlakukan di kelas 6 A. Dengan adanya Tata Tertib ini diharapkan dapat membuat kegiatan KBM berjalan dengan baik dan lancar. Semoga kesepakatan bersama anak-anak tersebut dapat dipatuhi semua warga kelas 6.


TATA TERTIB KELAS 6 A

1.             Berbicara dengan suara lembut dan sopan.
2.             Saling menghormati dan menghargai dengan teman.
3.             Bersikap tertib saat belajar, berdiskusi dan kerja kelompok.
4.             Masuk kelas tepat waktu.
5.             Berdoa sebelum dan sesudah berktivitas.
6.             Melaksanakan piket kelas.
7.             Mengetuk pintu dan mengucapkan salam ketika masuk kelas.
8.             Mengerjakan PR di rumah.
9.             Membuang sampah pada tempatnya dan selalu menjaga kebersihan kelas/sekolah.
10.         Menjaga kebersihan meja dan tembok
11.         Makan dan minum dilakukan saat istirahat dan makan siang.
12.         Berkata jujur.

Sangsi-sangsi atas pelanggaran tata tertib diatas adalah:
1.       Pelanggaran pertama dari tata tertib diatas , membantu piket selama 3 hari
2.       Pelanggaran kedua dengan kesalahan yang sama,  membantu piket selama 1 minggu.
3.       Pelanggaran ketiga dengan kesalahan yang sama, pemanggilan orang tua siswa.
4.       Pelanggaran keempat dengan kesalahan yang sama, tidak diikutkan pada jam pelajaran tersebut.
5.       Pelanggaran kelima dengan kesalahan yang sama, diliburkan selama 1 hari.
6.       Pelanggaran keenam dengan kesalahan yang sama, skorsing selama 1 minggu.
7.       Pelanggaran ketujuh, dengan kesalahan yang sama, dipulangkan ke ORTU.


Untuk Tata Tertib Kelas 6 B akan segera di upload ...







Wassalam


Jumat, 22 Juli 2016

PERKEMBANGBIAKAN PADA TUMBUHAN

A. Pengertian Perkembangbiakan Generatif

Perkembangbiakan mahluk hidup dapat terjadi melalui dua cara yaitu vegetatif dan generatif. Bagaimana perbedaan antara keduanya? Perkembangbiakan vegetatif artinya perkembangbiakan yang terjadi dengan cara tak kawin, misalnya dengan membelah diri, membentuk tunas, stek, dan cangkok. Sedangkan perkembangbiakan generatif artinya perkembangbiakan yang terjadi dengan cara kawin. Tahukah kalian, mengapa dinamakan demikian? Karena, terbentuknya individu baru didahului dengan meleburnya dua gamet (sel kelamin), yaitu gamet jantan (sperma) dan gamet betina (ovum). Proses peleburan gamet jantan dan gamet betina ini membentuk zigot, dan disebut pembuahan atau fertilisasi.
Pada tumbuhan berbiji, gamet jantan (sperma) dihasilkan oleh alat perkembangbiakan jantan yang disebut benang sari, sedangkan gamet betina (ovum) dihasilkan oleh alat perkembangbiakan betina yaitu putik
Pada tumbuhan berbiji, proses pembuahan didahului dengan proses penyerbukan. Kedua proses ini akan kamu pelajari pada sub materi 3 dan 4. Skema sederhana perkembangbiakan generatif pada tumbuhan biji adalah:
Penyerbukan ®  Pembuahan ® Individu Baru

B. Alat Perkembangbiakan Generatif Tumbuhan Biji

Setujukah kamu jika dikatakan bahwa bagian dari tumbuhan berbiji yang paling menarik adalah bunga? Karena bunga memilik bentuk dan warna yang beraneka ragam serta indah, bukan? Namun taukah kamu ternyata bunga tersebut merupakan alat perkembangbiakan bagi tumbuhan berbiji.

 
Gb.1. Contoh jenis-jenis bunga: (a) matahari, (b) krisan, dan (c) anggrek.

Walaupun bentuk, warna , dan susunan bagian-bagian bunga sangat beraneka ragam, namun dapatlah disebutkan bagian-bagian yang umumnya dimiliki oleh semua bunga. Bagian-bagian bunga tersebut adalah tangkai bunga, dasar bunga, kelopak bunga, mahkota bunga, putik, dan benang sari. Putik terdiri dari kepala putik, dan bakal buah. Sedangkan benang sari terdiri dari kepala sari dan tangkai sari. Perhatikan gambar 2 ini.

Gb.2. Bagian-bagian bunga


Bunga dengan bagian-bagian tersebut dikatakan sebagai bunga sempurna dan lengkap. Contoh bunga mawar, melati dan lain-lain. Nah, menurut kamu bagian bunga yang mana yang berperan sebagai alat perkembangbiakan generatif bagi tumbuhan biji? Ya benar! Putik dan benang sari. Sedangkan kelopak bunga dan mahkota bunga berperan sebagai alat perhiasan bunga atau sebagai penarik perhatian serangga yang membantu proses penyerbukan.
  Putik adalah alat perkembangbiakan betina, biasanya terletak pada lingkaran terdalam dari bunga dan dikelilingi oleh benang sari. Bagian-bagian putik adalah kepala putik (stigma), tangkai putik (stylus), bakal buah (ovarium), dan bakal biji (ovulum).
Di dalam bakal biji terdapat kandung lembaga yang berisi beberapa sel. Salah satu sel di antara kandung lembaga itu adalah sel telur (ovumyang intinya nanti akan dibuahi oleh inti sperma.

 
Gb.3. a) Putik dan Benang sari; b) Putik dan bagian bagiannya

Benang sari adalah alat perkembangbiakan jantan. Bagian-bagian benang sari adalah tangkai sari (filamen) dan kepala sari (anthera). Kepala sari terdiri dari 4 kantong sari (lokulus). Serbuk sari terbentuk di dalam kantong sari dan jik telah masak, kepala sari pecah dan serbuk sari keluar.

 
Gb. 4. Benang sari dan bagian-bagiannya
(sumber: IPA BIOLOGI SLTP Kelas 3, Sumarwan, dkk.,Jakarta Erlangga,1999)

  Perlu kamu ketahui, pada bunga dari tanaman tertentu seperti jagung, putik dan benang sari terdapat pada bunga yang berbeda. Bunga jagung ada yang disebut bunga betina (memiliki putik) yang terdapat pada ketiak daun, dan bunga jantan (memiliki benang sari) yang terdapat pada ujung batang. Bunga jagung disebut juga bunga berkelamin tunggal. Lihat gambar 5 berikut ini.

 
Gb.5. Bunga jagung memiliki dua macam bunga, yaitu bunga betina (berbentuk tongkol) dan bunga jantan (berbentuk malai).

Lain halnya dengan bunga kelapa. Bunga kelapa disebut sebagai bunga tidak lengkap, artinya bunga yang tidak memiliki salah satu dari bagian bunga. Bagian-bagian bunga kelapa hanyalah benang sari dan putik, lihat gambar 6.

 
Gb.6.Bunga kelapa merupakan bunga tidak lengkap.


C. Penyerbukan Pada Tumbuhan Biji

Proses perkembangbiakan generatif pada tumbuhan biji di awali dengan peristiwa penyerbukan . Apakah artinya penyerbukan?
Penyerbukan atau persarian adalah peristiwa jatuhnya atau menempelnya serbuk sari di kepala putik. Serbuk sari ini dapat mencapai kepala putik biasanya dibantu oleh perantara penyerbukan yang disebut polinator/vektor.
  Penyerbukan dapat dibedakan berdasarkan asal serbuk sari yang jatuh di kepala putik dan juga berdasarkan macam perantaranya. Berdasarkan asal serbuk sari, ada 3 macam perantaranya yaitu:
1.  Penyerbukan sendiri (autogami) ® Terjadi apabila serbuk sari jatuh di kepala putik pada bagian bunga itu sendiri. Penyerbukan ini tidak menghasilkan keturunan yang bervarisi.
2.  Penyebukan serumah (geitonogami) ® Terjadi apabila serbuk sari jatuh di kepala putik lain tetapi masih dalam satu individu.
3.  Penyerbukan sialng (allogami) ® Terjadi apabila sebuk sari jatuh di kepala putik bunga tanaman lain yang sejenis. Penyerbukan ini memungkinkan timbulnya variasi pada keturunan,akibat dari dua perpaduan sifat–sifat keturunan dari dua tumbuhan yang memiliki sifat beda namun masih satu jenis. Perhatikan gambar 7 ini.
                                                                          

Gb.7. Macam-macam penyerbukan berdasarkan asal serbuk sari

Polinator/vektor penyerbukan dapat berupa angin, hewan, air, dan manusia. Berdasarkan macam perantara atau polinator/vektor tersebut, ada 4 macam penyerbukan yaitu :
1.  Penyerbukan oleh angin (anemofili).
Ciri-ciri bunga yang penyerbukannya dibantu oleh angin adalah:
·       Serbuk sari yang di hasilkan sangat banyak, kecil, dan ringan.
·       Kepala sari besar dan tangkai sari panjang. Tangkai sari yang panjang mudah bergoyang jika tertiup angin sehingga banyak serbuk sari keluar.
·       Kepala putik berbulu dan terentang ke luar sehingga mudah menangkap serbuk sari yang melayang di udara.
·       Tidak mempunyai kelenjar madu.
·       Umumnya tidak bermahkota dan berwarna tidak menarik.
·       Contohnya adalah bunga tumbuhan kelapa, padi, tebu, jagung, rumput dan betula. 

Gb.8. Contoh tumbuhan yang penyerbukannya dengan perantara angin

2.  Penyerbukan oleh hewan (zoodiofili).
Hewan yang umumnya membantu penyerbukan adalah serangga, burung, kelalawar, dan siput.
a.    Penyerbukan dengan perantara serangga (entomofili)
Ciri-ciri bunga: Serbuk sari berlendir, agar mudah melekat di tubuh serangga. Memiliki mahkotabunga berwarna-warni untuk menarik perhatian serangga, berbau harum, dan memiliki kelenjar madu. Putik bunga tersembunyi dan berlendir. Dapatkah kalian menyebutkan contoh bunga yang beciri deperti ini?
Serangga polinator biasanya adalah kupu-kupu (Lepidoptera), lebah (Hymenoptera), kumbang (Coleoptera), dan lalat (Diptera). Apabila serangga datang untuk menghisap madu maka serbuk sari akan menempel di tubuhnya. Lalu ketika serangga tersebut hinggap di bunga lain yang sejenis, maka terjadilah penyerbukan.

Gb.9. Serangga menghisap madu hingga serbuk sari menempel di tubuhnya.


Gb.10. Lebah madu dapat membantu penyerbuka bunga saat menghisap madu.

b.    Penyerbukan dengan perantara burung (ornitofili)
Contoh burung perantara penyerbukan adalah kutilang, cucakrawa, dan burung penghisap madu. Tumbuhan yang sering kali dikunjungi burung misalnya pohon dadap dan pohon randu hutan.  
Gb.11. Penyerbukan dengan bantuan burung.

c.    Penyerbukan dengan perantara kelalawar dan atau kalong (Kiropterofili)
Kelalawar dan atau kalong dapat pula menjadi perantara penyerbukan, terutama untuk pohon yang bunganya mekar pada sore atau malam hari, contohnya tanaman durian. 

Gb.12. Penyerbukan dengan bantuan kelalawar.

d.    Penyerbukan dengan perantara siput (malakofili)
Siput dapat menjadi perantara penyerbukan pada bunga yang memiliki putik dan kotak sari yang posisinya hampir atau sama tinggi, seperti pada bunga Rohdae japonica (liliaceae) dan Araceae. Siput akan merambat pada permuakaan bunga, membawa serta serbuk sari yang menempeldi kakinya yang berlendir menuju putik.

Gb.13. Penyerbukan dengan bantuan siput.

3.  Penyerbukan oleh air (hirofili)
Penyerbukan dengan cara ini hanya mungkin terjadi pada tumbuhan yang hidup terendam dalam air, baik air tawar maupun air laut.
Contohnya tumbuhan hydrilla verticillata yang hidup dia air tawar.

4.  Penyerbukan oleh manusia (anthrofili)

Penyerbukan ini dilakukan oleh manusia karena tidak ada pengantar serbuk sari ke kepala putik. Misalnya pada tanaman salak dan vanili. Hal ini disebabkan alat kelamin bunga tumbuhan tersebut letaknya terpisah, ada bunga jantan saja dan ada bunga betina saja. Bunga jantan yang penuh serbuk sari di petik, kemudian di tempelkan di dekat bunga betina yang sudah masak, sehingga terjadi penyerbukan. Lihat gambar 14. Selain itu, vanili bukan tanaman asli Indonesia, karena itu di Indonesia penyerbukan vanili dibantu oleh manusia.

Gb.14. Penyerbukan tanaman vanili yang di bantu manusia.


Sumber: 
https://belajar.kemdikbud.go.id



Rabu, 20 Juli 2016

TEMA 1 SELAMATKAN MAKHLUK HIDUP

Bismillah,....

Untuk tema ke 1, Insya Allah akan dimulai pada hari Kamis, 21 Juli 2016. Tema 1 berjudul "Selamatkan Makhluk Hidup".

Tema 1
Selamatkan Makhluk Hidup
Subtema 1
Tumbuhan Sumber Kehidupan

Subtema 2
Hewan Sahabatku

Subtema 3
Lestarikan Hewan dan Tumbuhan

Aku Cinta Membaca
Selamatkan Makhluk Hidup

Isi buku Tema 1 kurang lebih seperti diatas.



Cintailah membaca, karena ....
semakin banyak membaca,
semakin banyak tempat yang kamu kunjungi,
semakin sering membaca,
semakin sering kamu berpetualang,
semakin beragam bacaanmu,
semakin beragam pula pengalaman yang kamu rasakan.
Apa yang kamu baca akan membuatmu kaya,
karena apa yang kamu baca akan mengisi dirimu dengan ilmu,
menambah jiwamu dengan pengetahuan,
dan membuka wawasan cakrawala benakmu, seluas-luasnya!





Visi dan Misi Sekolah

Di hari ketiga awal tahun ajaran ini, anak-anak diberikan bekal penyampaian Visi dan Misi sekolah oleh Pak Drs. H.Ruhyadi, M.Pd. Dengan durasi waktu kurang lebih 1,5 jam anak-anak di harapkan dapat mengetahui secara detail apa Visi dan Misi sekolah. Dengan pengetahuan terhadap visi dan misi sekolah, semoga anak-anak lebih bersemangat dalam belajar dan menggapai cita-citanya.

Setelah selesai apel pagi, anak kelas 6 A dan B dikumpulkan dikelas 6 B untuk mendengarkan penjelasan oleh pak kepala sekolah. Anak-anak dengan tertib dan penuh pehatian dalam mendengarkan penjelasan oleh beliau.

Penjelasan Visi Misi Sekolah Oleh Pak Ruhyadi
Adapun visi dan misi sekolah adalah sebagai berikut:

VISI DAN MISI SD PLTU SURALAYA “ WUKIR RETAWU”

VISI  SEKOLAH

Mewujudkan Insan cerdas, religius, beretika,  berwawasan global dan Cinta Lingkungan. (CERIBELCILIK)

MISI :
1.    Menumbuhkan penghayatan ajaran agama, nilai-nilai karakter bangsa dalam bertindak sebagai hasil proses pembelajaran dan kegiatan pembiasaan
2.    Melaksanakan pembelajaran aktif, efektif, kreatif dan menyenangkan, sehingga perserta didik dapat berfikir secara cerdas, kreatif dan inovatif.
3. Menciptakan Sekolah Adiwiyata dan Sekolah Dasar Sehat dan Bersih (SDBS) guna menumbuhkan sikap cinta / peduli terhadap lingkungan, dan cinta hidup bersih sejak usia dini (lingkungan sekolah yang asri, bersih,hijau, nyaman dan efisien)

Semoga visi misi sekolah dapat terwujud dengan kerjasama antara siswa, guru, orang tua dan masyarakat sekitar sekolah. Amin







Selasa, 19 Juli 2016

Warga Kelas 6 A dan 6 B

Hari ini hari kedua awal tahun ajaran 2016/2017. Alhamdulillah hari ini semua siswa kelas 6 A masuk sekolah. Memang hari ini anak-anak kelas 6 A memakai seragam berbeda dengan anak-anak yang lain. Hari ini kelas 6 A memakai seragam merah putih, yang seharusnya menggunakan seragam kotak-kotak. Sengaja hari ini memakai merah putih karena saya ingin mengambil foto mereka untuk di upload di blog ini.

Ini dia foto profil warga kelas 6 A,


Kegiatan hari ini, anak-anak membuat peraturan kelas, piket kelas, dan sedikit bermain gme untuk penyegaran.

Untuk anak-anakku kelas 6 B, bersabar yaa..Foto segera diupload. Besok pak guru ambil foto dulu ya.

Semoga semua bisa memanfaatkan IT untuk belajar dan menggali informasi. Amin

Wassalam

Senin, 18 Juli 2016

BUKU Tematik Kelas 6

Assalamualaikum, Wr. Wb

Berikut ini link untuk mendownload buku paket untuk kelas 6
Silahkan bapak/ibu yang ingin mendownload buku tersebut. Klik pada tema yang ingin di download. Semoga bermanfaat untuk semua.


Buku :
Tema 1 Selamatkan Makhluk Hidup
Tema 2 Persatuan Dalam Perbedaan
Tema 3 Tokoh dan Penemuan
Tema 4 Globalisasi
Tema 5 Wirausaha
Tema 6 Menuju Masyarakat Sehat
Tema 7 Kepemimpinan
Tema 8 Bumiku
Tema 9 Menjelajah Angkasa Luar

PAI dan Budi Pekerti
Pendidkan Agama Kristen dan Budi Pekerti


Demikian link buku pegangan siswa yang dapat diunduh untuk belajar diruma. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi salah satu sumber belajar.

Bagi yang ingin mendownload buku yang lain bisa KLIK DISINI.

Wassalam


Daftar Nama Kelas 6

Alhamdulillah hari pertama sekolah berjalan lancar, meskipun ada kekurangan sana-sini tapi bisa diatasi. Semoga dengan hari pertama ini dapat membuat anak-anak untuk lebih giat belajar dan selalu berusaha untuk yang terbaik.

Di hari pertama sekolah, kegiatan berakhir jam 12. Beberapa kegiatan yang dilakukan di hari pertama antara lain: bersih-bersih kelas, membuat pengurus kelas, berkenalan satu dengan yang lain (kususnya kelas 1), 

Berikut ini daftar nama siswa-siswi kelas 6 A dan B.

Kelas 6 A

Kelas 6 B




Semoga anak-anak dapat belajar dengan baik.
Wassalam


Minggu, 17 Juli 2016

Menyiapkan Anak Masuk Sekolah Dasar

Mental anak perlu dipersiapkan sebelum dia masuk ke sekolah. Apa saja langkahnya?
Pertama, sering-seringlah mengajak anak berkunjung ke lingkungan di luar rumah. Tujuannya agar anak terbiasa dengan lingkungan yang ada, misalnya diajak ke pasar, warung atau ke tetangga sekitar.
”Dorong anak Anda berkenalan dan minta ia memerhatikan kegiatan yang sedang dilakukan di pasar atau warung,” kata psikolog anak, Puji Lestari Prianto, M.Psi, seperti dikutip dari modul PAUD, Kemdikbud.
Kedua, perbanyak komunikasi dengan anak. Misalnya, tanya tentang kegiatan selama satu hari. Hargailah setiap jawaban anak. Hindari pertanyaan yang diajukan bertubi-tubi, karena akan membuat anak kesal dan akhirnya tidak mau bercerita.
Ketiga, berkunjunglah ke sekolah dasar (SD) dekat rumah atau SD yang akan dituju kelak. Berkenalanlah dengan guru-guru di sana. Hal ini berguna, agar anak tidak malu dan mudah menyesuaikan diri dengan lingkungan baru.
Keempat, ajak anak menyalurkan kegiatan fisik secara terarah, seperti berlari, memanjat pohon, atau meniti trotoar di pinggir jalan. Kelima, perbanyak kegiatan yang menunjang perkembangan motorik halus, seperti bermain tanah liat, membuat tulisan di atas pasir atau tepung dengan menggunakan jari tangan, membantu ibu memeras santan dan lain sebagainya.
Jangan lupa, tanamkan tanggung jawab dan kemandirian pada anak. ”Misalnya, selesai makan, mintalah agar anak langsung membawa piring  ke dapur, atau mintalah ia membereskan mainan setiap kali selesai bermain,” kata Puji.
Pada awalnya, ibu dan ayah memberi contoh, kemudian mereka melakukan bersama anak, selanjutnya biarkan anak melakukan sendiri. ”Sehingga lama kelamaan, anak akan terbiasa dan tidak selalu minta tolong ibu dan ayah maupun orang dewasa lainnya,” kata Puji.  
Keenam, ciptakan kondisi belajar sambil bermain, sehingga anak berpendapat bahwa belajar itu menyenangkan. Ketujuh, hargai setiap karya anak. Ungkapan pujian untuk anak dapat menumbuhkan rasa percaya diri pada anak.
Hindari sikap menyalahkan, karena hal itu akan mengecilkan hati anak dan membuat anak tidak merasa dihargai hasil karyanya, sehingga anak ogah berkarya lagi.
Kedelapan, cobalah selalu menjawab setiap pertanyaan anak. Jika ibu dan ayah tidak tahu, katakanlah secara terus terang dan segera mencari jawabannya. 
Terakhir, ayah ibu boleh memperkenalkan anak dengan kegiatan menulis, membaca dan berhitung untuk membantu perkembangan kemampuan dasar anak. Lakukan kegiatan tersebut secara menyenangkan dan sambil bermain. *
Hal-hal yang Harus Dihindari:
  1. Memaksa anak belajar menulis, membaca, atau berhitung di saat anak belum siap.
  2. Menuntut terlalu tinggi pada anak. Misalnya, anak harus bisa menulis dengan rapi, sehingga jika terjadi kesalahan, anak harus menghapus dan mengulangnya kembali sampai betul.
  3. Menyempurnakan hasil karya anak, karena ayah dan ibu tidak puas dengan hasil karya anak. Cara ini sungguh tidak bijak, karena dapat membuat anak menjadi kecil hati
Sumber: http://sahabatkeluarga.kemdikbud.go.id

Hari Pertama MasukSekolah

Assalamualaikum Wr. Wb

Salam, buat anak-anakku semua kelas 6 baik A maupun B. Tak terasa, masa libur kenaikan sekolah dan hari Raya Idul Fitri sudah habis. Besok merupakan hari pertama masuk sekolah bagi siswa sekolah baik dari TK, SD, SMP, SMA hampir di seluruh wilayah Indonesia.



Ada beberapa hal yang dapat dilakukan dalam mempersiapkan untuk hari pertama masuk sekolah, antara lain:
1. Persiapkan perlengkapan buat besok masuk sekolah
Mempersiapkan perlengkapan untuk besok seperti baju , sepatu , tas , pensil dll adalah salah satu hal yang perlu disiapkan sebelum tidur agar ketika bangun tidak mencari baju dimana .

2. Baca doa sebelum tidurMembaca doa sebelum tidur adalah langkah awal agar besok bangun lebih segar , usahakan jika sebelum tidur untuk selalu mencuci kaki agar terhindar dari kotoran atau jika belum melaksanakan solat isya tidak ada salahnya untuk melaksanakan solat isya.


3. Sarapan terlebih dahuluHal yang tak kalah penting yaitu ketika memasuki hari sekolah untuk selalu sarapan pagi hal ini menjaga kondisi agar selalu terjaga kesehatan dan siap dalam melakukan aktivitas di sekolah.


4. Pamit kepada kedua orang tuaPamit kepada kedua orang tua juga tidak kalah penting agar dalam perjalanan dan dalam belajar selalu diberi kemudahan dan kelancaran. Tetaplah berhati - hati ketika sudah berpamitan kepada kedua orang tua.


Perlu diingat bahwa ananda sekarang sudah menjadi anak terbesar di sekolah, jadilah panutan bagi adik-adik kelasnya. Semoga cita-cita dan tujuan ananda selalu diridhoi oleh Allah SWT. Amin
Selamat belajar di kelas 6, pesan bapak/ibu guru:
- Selalu berdoa setiap mengawali aktivitas
- Berusaha semaksimal mungkin
- Selalu mencari tahu untuk ilmu baru
- Ananda bukanlah objek belajar tetapi subjek belajar
- Belajar sekarang bukan ananda diberitahu oleh bapak/ibu guru tetapi sekarang ananda mencari tahu dari
  dari berbagai sumber salah satunya guru.


Sekian, semoga ananda selalu terpacu selalu belajar, membaca, dan mulailah untuk menulis meskipun 1 atau 2 paragraf.
Wassalam

Jumat, 15 Juli 2016

Posting Perdana Di Kelas 6

Serdang, 23:53

Assalamualaikum.... Wr. Wb

Bismillah dengan menyebut asma Allah SWT, pada tahun ajaran 2016/2017 saya diberikan tanggungjawab yang sangat berat menurut saya, memegang kelas 6. Dengan pengantar kalimat Basmallah, semoga saya dapat melaksanakan tugas dengan sebaik mungkin. Tak ada gading yang tak retak, semua manusia mempunyai kelemahan. tetapi bukan berarti manusia lemah, Semua punya daya dan upaya untuk memperbaiki.

Semoga dengan adanya blog ini, dapat membantu dan menjembatani antara guru, murid, orang tua dan masyarakat sekitar sekolah pada umumnya. Harapan kita semua, anak-anak dapat belajar dimana saja dan kapan saja, termasuk gurunya pun juga selalu belajar agar siswanya terpacu juga untuk selalu belajar.

Belajar tanpa jemu, belajar sepanjang hayat, belajar dari buaian sampai liang lahat dan belajar. Banyak cara belajar yang dapat dilakukan antara lain; mendengar/ menyimak /membaca/ melihat /menulis dan banyak lagi. Proses belajar selalu akan kita hadapi kapanpun dan dimanapun.

Setiap hembusan nafas kita selalu melakukan kegiatan pembelajaran, hanya kadang kita tidak sadar bahwa kita sedang belajar.

Selamat Datang sekali lagi buat anak-anak kelas 6, masih ingat pesan bapak dulu.
Tidak ada manusia yang bodoh, yang ada adalah manusia yang mau belajar dan tidak mau belajar.
Kalian semua 20-30 tahun kedepan adalah calon-calon pemimpin bangsa ini.

Selalu berusaha dan tidak lupa BERDOA. Kesuksesan bukan hanya dari dalam diri, dari lingkungan dan tentunya atas ijin ALLAH SWT.

Salam

Wassalam..